Welcome


Senin, 20 April 2015

Manusia dan Pemujaan

     Pemujaan adalah salah satu manifesta cinta manusia kepada Tuhannya yang diwujudkan dalam bentuk komunikasi ritual. Kecintaan manusia kepada Tuhan tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Hal ini karena pemujaan kepada tuhan adalah inti, nilai dan makna kehidupan yang sebenarnya. 

     Manusia diciptakan oleh Tuhan dengan tujuan beribadah kepada-Nya. Kita sebagai manusia harus memuja Tuhan yang telah menciptakan kita, menciptakan alam semesta ini agar kita mendapatkan syafaat dari dirinya. Sebagai umat beragama di dunia, manusia melakukan pemujaan kepada Tuhannya dengan cara yang berbeda pada setiap agama. Beribadah merupakan salah satu wujud kecintaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Bagi yang beragama Islam, sholat adalah salah satu cara memuja dan berhubungan langsung dengan Tuhan. Untuk agama Kristen beribadah dengan pergi ke gereja adalah bentuk pemujaan terhadap Tuhan. Untuk agama Hindu beribadah di Pura merupakan cara memuja Tuhan mereka dan untuk agama Buddha mereka beribadah di Wihara untuk memuja Tuhan-Nya.

     Walaupun setiap agama memiliki cara yang berbeda untuk memuja Tuhan-Nya, akan tetapi semuanya memiliki tujuan yang sama yaitu untuk menunjukkan rasa cinta, rasa terima kasih, dan pemujaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Bila setiap hari sekali manusia memuja kebesaran Tuhan-Nya dan selalu memohon apa yang kita inginkan dan Tuhan mengabulkannya maka cinta manusia kepada Tuhan adalah cinta mutlak. Jadi manusia dan Tuhan tidak akan pernah terpisahkan karena manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan dan Tuhan akan selalu menjadi pemujaan dan tempat berlindung oleh manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar